Wednesday, October 2, 2013

Lavender Little Love | Dress brokat satin warna putih-ungu

Hollaaaa my lovely clientele...what a nice morning today...a really nice morning to start a great day ahead.

Untuk memulai hari yang indah ini...iihhhh bahasanya puitis banget yaak...Inade bakal nampilin dress buat anak yang warnanya ungu..Kalo yang buat Ibunya nanti aja diaplotnya kalo uda kelar semua...okeeeeehh

Dress anak memang agak sedikit lebih sulit daripada membuat untuk dewasa, teknik pola/cutting sedikit lebih rumit.Awalnya client ingin membuat dress dengan contoh untuk orang dewasa, yakni dengan model bustier dan rok yang tumpuknya dibuat bergelombang. Namun, pada saat pembelian bahan, bahan yang digunakan berbeda sehingga tidak memperoleh hasil yang sama. Oleh karena itu ada beberapa penyesuaian, pertama model bustier diganti dengan model tali spaghetti.


Pada bagian dada, pola brokat warna putih diterapkan dan diberikan payet dengan warna putih dan ungu.




Pada ujung bagian depan tali spaghetti, diletakkan bunga berwarna ungu untuk menambah cantik dress anak ini


Detail pada bagian depan 


Bagian pinggang dihiasi dengan renda kristal yang sama dengan bagian tali spaghetti


NBagian belakang dipola sama dengan bagian depan. 


Bagian rok dibuat tumpuk 4 dengan 3 bagian bawah adalah dari bahan satin jepang, sedangkan bagian atas adalah bahan tille 


Detail pada bagian belakang






Untuk menambah kecantikan dress ini, digunakan aksesoris bandana sesuai dengan permintaan klien.


Pola bahan brokat ungu dan putih disematkan diatas renda berwarna senada. 


Untuk mempermanis bandana ini diletakkan rangkaian payet jepang berwarna putih dan ungu, serta taburan swarovski


Bahan renda putih yang menjadi dasar kain bandana berbahan brokat stretch

 Untuk pemesanan kebaya/dress/aksesoris dapat menghubungi 087780880727 atau line danniidanie...

No comments:

Post a Comment